×

Harga Pipa Air PVC Berbagai Merk

Harga Pipa Air Dan Sambungan Pipa PVC – Pipa merupakan salah satu bagian dalam pembangunan yang sangat penting karena nantinya digunakan untuk mengaliri air. Nah di kesempatan kali ini saya akan memerikan informasi secara lengkap tentang daftar harga pipa paralon dan pvc terbaru 2022 untuk semua merek, ukuran dan juga jenis. Jadi dengan melihat tabel harga dibawah ini anda bisa mengetahui tentang pasaran yang ada.

Seperti yang sudah saya jelaskan diatas bahwa pipa menjadi salah satu jenis material bangunan yang memiliki peran sangat penting terutama dalam hal pengairan. Tanpa adanya pipa kita akan kesulitan untuk memindahkan air dari suatu tempat ke tempat lain. Ada banyak jenis dan merek pipa yang ada di Indonesia dan salah satunya adalah PVC atau Poly Vinil Chloride.



Pipa jenis ini sekarang sudah mulai banyak digunakan oleh masyarakat di Indonesia karena punya kualitas bagus dan sering dipakai untuk mengaliri air ataupun talang rumah.  Pipa memiliki fungsi dan juga jenis yang berbeda-beda, seperti misalnya pipa untuk pembuangan air kotor biasanya yang sering digunakan adalah pipa PVC kelas D ukuran tekanan 5 kg/cm2. Sedangkan untuk pipa sambungan ada socket dan increaser, lalu juga pipa bengkokan, pipa cabang dan penutup pipa yang berfungsi sebagai fitting dari bahan PVC.

Baca juga: Harga Pipa Besi Berbagai Ukuran

Karena pipa memiliki fungsi yang penting mulai dari saluran air hingga pembuangan limbah cair, memilih pipa tidak boleh asal-asalan. Pertama hal yang perlu diperhatikan adalah mengetahui jenis pipa yang diperlukan. Sebab ada banyak jenis pipa yang beredar di pasaran.

Akan tetapi kebanyakan untuk rumah tangga memakai pipa PVC dan HDPE. Pipa PVC memiliki bobot yang ringan lantaran terbuat dari plastik, namun tetap keras. Sedangkan pipa HDPE merupakan pengembangan dari pipa PE dengan tekstur yang lebih elastis dan mudah ditekuk.

Selanjutnya, ketahui spesifikasi pipa yang diperlukan. Penting bagi Anda untuk mengetahui pipa apa yang dibutuhkan. Jangan sungkan untuk mencoba pipa-pipa yang akan dipakai. Pastikan untuk menguji kelenturan yang dimiliki jika ingin memilih pipa HDPE.

Untuk mendapat referensi mengenai pipa terbaik, Anda bisa bertanya kepada kerabat atau orang yang paham seputar bangunan. Utarakan keinginan Anda sehingga Anda mendapat masukan yang sesuai. Selain itu yang tak kalah penting adalah menyesuaikan budget. Pastikan pengeluaran yang Anda siapkan tidak membebani keuangan Anda.

Ukuran Pipa PVC

Ada banyak sekali ukuran pipa yang digunakan sebagai sambungan instalasi rumah ataupun gedung bertingkat. Standar ukuran panjangnya adalah inchi, sedangkan untuk ukuran diameternya menggunakan mm.

Ukuran pipa paralon yang paling kecil umumnya berkisar pada angka 0,5 inchi. Angka ini rata untuk semua jenis pipa dari beragam maerk. Sementara ukuran pipa paralon yang paling besar adalah 10 inchi.