×

Pengertian, Analisa Dan Fungsi Beton Tumbuk

Pengertian, Analisa Dan Fungsi Beton Tumbuk – Beton adalah salah satu bahan konstruksi yang umum digunakan untuk jalan dan lainnya. Beton dapat dikatakan sebagai satu kesatuan yang homogen.

Bahan konstruksi yang satu ini bisa diperoleh dengan cara mencampur agregat halus (pasir), agregat kasar (kerikil), atau jenis agregat yang lainnya dan air, dengan semen portlan atau semend hidrolik, dan bahkan juga diberikan bahan tambahan (additif) yang sifatnya kimiawi ataupun fisikal dengan perbandingan tertentu, hingga menjadi satu kesatuan yang homogen.



Berbagai macam bahan campuran tersebut akan menjadi keras seperti batuan. Pengerasan terjadi dikarenakan adanya peristiwa reaksi kimia antara semen dengan air. Beton yang sudah mengeras juga biasa disebut sebagai batuan tiruan, dengan adanya rongga-rongga antara butiran besar (batu pecah atau agregat kasar), dan diiisi dengan batuan kecil (pasir atau agregat halus), dan pori-pori antara agregat halus diisi dengan semen dan air.