×

Cara Memasang Batu Alam, Kuat Tidak Mudah Lepas

Jika kondisi batu alam menjadi terlalu kering maka sudah pasti air akan tersedot dengan mudah dalam adonan semen saat diaplikasikan. Oleh sebab itu, supaya batu alam bisa menempel dengan baik maka harus direndam terlebih dahulu selama beberapa saat.

  1. Menggunakan Adukan Semen



Anda bisa menggunakan adukan semen pasir ataupun semen khusus supaya batu alam bisa menempel kuat. Pastikan bahwa komposisi yang digunakan untuk perbandingan adukan semen sudah pas. Bila perlu Anda bisa meminta bantuan kepada tukang yang sudah berpengalaman dalam bidangnya.

Baca juga: Desain Taman Minimalis Modern Dalam Rumah

  1. Pemasangan Mulai dari Bawah

Pemasangan batu alam untuk bagian dinding bisa dimulai dari bawah terlebih dahulu. Berikan juga ganjalan supaya batu alam yang sudah Anda pasang nantinya tidak turun lagi ke bawah, ini penting untuk diperhatikan karena batu alam sangat berat massanya.

Baca juga: Dapur Cantik Sederhana Di Kampung

  1. Pemasangan Batu Alam dengan Pola Timbul Tenggelam

Supaya tampilan dinding semakin indah dan berestetika maka Anda bisa menggunakan pola pemasangan yang timbul tenggelam. Dengan menggunakan pola seperti ini maka dijamin tampilan dinding atau lantai tidak akan terlihat monoton. Namun hal ini sifatnya tidak wajib, Anda juga bisa mengggunakan pola biasa atau sesuai keinginan.

  1. Membersihkan Sisa Semen yang Menempel

Jika pemasangan batu alam pada dinding ataupun lantai sudah selesai dilakukan maka sudah pasti akan muncul sisa-sisa semen dari setiap sisi batu alam. Segera bersihkan sisa-sisa tersebut sebelum kering, sebab jika sudah kering maka akan sangat sulit untuk dibersihkan.

  1. Melapisi Dinding atau Lantai Batu Alam dengan Cairan Coating

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya bahwa proses finishing dalam pemasangan batu alam adalah dengan melapisinya dengan cairan coating supaya terhindar dari jamur dan lumur. Selain itu, coating juga bisa membuat tampilan dinding batu alam menjadi lebih indah.

Video Praktek: