×

Desain Interior Rumah Minimalis Dan Modern

Desain Interior Rumah Minimalis Dan Modern – Memiliki tampilan rumah yang terlihat cantik merupakan idaman setiap orang. Maka dari itu, untuk mewujudkan hal tersebut tidak hanya eksterior saja yang harus diperhatikan tetapi juga desain interior rumah.



Perlu Anda ketahui bahwa desain interior ini sendiri memiliki gaya yang beragam sehingga bisa disesuaikan dengan selera dan karakter masing-masing pemilik rumah. Jika dana yang Anda miliki cukup maka disarankan untuk menggunakan jasa desain interior. Dengan menggunakan jasa desain interior maka dipastikan akan memudahkan Anda dalam merancang rumah idaman.

Baca juga: Kombinasi Cat Rumah Minimalis Modern

Tapi jika Anda ingin mandiri dalam berkreasi, Anda bisa memilih beberapa model desain interior rumah berikut ini yang mungkin bisa Anda jadikan sebagai bahan inspirasi. Mari langsung saja simak beberapa contoh desainnya di bawah ini.

Desain Interior Rumah Minimalis Modern

  1. Menonjolkan Warna Asli Kayu

Memiliki hunian minimalis bukan berarti akan membatasi Anda untuk berkreasi. Anda bisa menerapkan konsep simple beige and grey pada interior rumah supaya terlihat semakin menawan saat dipandang.

Gunakan warna-warna netral di bagian dinding interior seperti warna cat beige. Begitu pula di bagian lantai. Sedangkan untuk furniture, Anda bisa menggunakan warna natural seperti abu-abu muda. Warna-warna seperti sangat cocok digunakan untuk segala macam musim.

Baca juga: Rumah Impian Mewah Desain Minimalis Modern

Baca juga: Desain Taman Minimalis Modern Dalam Rumah

  1. Sentuhan Warna Abu-Abu Muda dan Cokelat Kayu

Bermain dengan teori warna bisa dijadikan sebagai solusi yang tepat untuk mewujudkan rumah impian. Anda disini bisa coba untuk menerapkan konsep simple and light gray elegant pada bagian interior.