×

Harga Dan Ukuran Hollow Gypsum

Bahan dasar yang digunakan untuk pembuatan besi hollow gypsum adalah besi, dimana komposisi lapisan besi terdiri dari beberapa jenis seperti meni dan stainless. Sedangkan untuk lapisan cat yang umumnya digunakan pada besi hollow gypsum adalah cat yang memiliki warna hijau atau merah.

Ukuran Besi Hollow Gypsum

Pada umumnya besi hollow gypsum memiliki ukuran  2 x 4 (20 x 40) dan 4 x 4 (40 x 40) dengan ukuran ketebalan mulai dari 0.3 mm, 0.4 mm, 0.45 mm, 0.6 mm, sampai dengan 0.7 mm. Sedangkan untuk ukuran panjangnya hanya mencapai 4 meter. Namun ada juga yang ukuran panjangnya bisa sampai 6 meter tetapi dengan ukuran ketebalan yang tertentu.



Kelebihan Besi Hollow Gypsum

Sebagai salah satu material bangunan terbaik, penggunaan besi hollow gypsum memiliki banyak keunggulan. Adapun beberapa kelebihan yang dimiliki oleh hollow gypsum adalah sebagai berikut:

  1. Kuat dan Kokoh

Seperti yang sudah kami jelaskan sebelumnya, besi hollow gypsum merupakan salah satu material bangunan yang tergolong sangat kuat dan kokoh. Kekuatan besi ini sudah teruji kualitasnya dan dapat digunakan dalam berbagai aktivitas ataupun keperluan bangunan. Hal ini secara tidak langsung juga akan membuat bangunan bisa lebih tahan lama dan awet hingga bertahun-tahun.

  1. Bersifat Non-Combustable

Non-Combustable dalam bahasa Indonesia biasa diartikan sebagai material yang tahan terhadap api dan memiliki sifat yang tidak bisa membesarkan rambatan api. Sehingga besi hollow ini  akan sangat cocok sekali jika digunakan sebagai material utama untuk konstruksi rangka atap ataupun plafon.

  1. Anti Korosi

Berbagai macam material besi umumnya tidak bisa  terhindar dari karat besi atau korosi. Ini seringkali membuat sebagai orang merasa sangat resah karena harus melakukan perawatan secara ekstra, bahkan juga diharuskan untuk melakukan pergantian material dalam jangka waktu yang dekat. Namun jika Anda lebih memilih untuk menggunakan besi hollow gypsum maka Anda tidak perlu bingung lagi masalah korosi. Pasalnya, jenis besi hollow ini tidak akan mudah mengalami korosi.

  1. Proses Pemasangan yang Mudah dan Cepat

Ukuran besi yang lumayan panjang membuat besi hollow gypsum bisa dirancang ataupun dipasang secara praktis dan lebih cepat sehingga nantinya tidak akan memakan banyak waktu. Selain mudah untuk dipasang, material bangunan yang satu ini juga bisa dibentuk dalam rangkaian yang telah disesuaikan. Pemasangan besi ini memang cocok untuk digunakan pada konstruksi bangunan rumah ataupun renovasi.

Kekurangan Besi Hollow Gypsum

Pastinya tidak ada produk yang sempurna, setiap produk yang memiliki banyak kelebihan, tentu juga tak luput dari kekurangan. Berikut ini kami akan menjelaskan beberapa kekurangan dari besi hollow gypsum yang perlu Anda ketahui:

  • Berat Beban yang Terbatas

Besi hollow gypsum memiliki kekurangan yang dimana tidak mampu jika menahan beban yang terlalu banyak sekaligus. Hal tersebut dikarenakan struktur besi ataupun lapisan-lapisan yang ada pada jenis besi ini. Maka dari itu, jika Anda ingin menggunakannya untuk menahan beban yang terlalu berat, perhatikan juga lapisan penyusunnya.

  • Memiliki Harga yang Mahal

Meskipun kualitasnya tidak perlu diragukan lagi, tetapi tidak bisa dipungkiri bahwa besi hollow gypsum yang dijual di pasaran memiliki harga yang lebih tinggi. Namun harga yang lebih tinggi tersebut sebenarnya sepadan dengan kualitasnya untuk jangka panjang.

Harga Besi Hollow Gypsum Terbaru 2022