×

Harga Kusen Dan Pintu Kayu Lengkap Terbaru Oktober 2022

Kusen Pintu – Setiap rumah pasti akan membutuhkan yang namanya kusen, di zaman yang serba modern dan instan seperti sekarang kusen tidak lagi terbuat dari kayu namun sudah ada kusen dari aluminium atau besi.

Kusen biasanya dipasang pada pintu atau jendela yang berfungsi untuk mempermudah membuka maupun menutup. Secara umum kusen memang sangat dibutuhkan namun untuk menentukan jenis kusen yang terbaik ternyata cukup sulit dan perlu diperhitungkan dengan baik.



Nah di kesempatan kali ini saya hanya akan membahas mengenai kusen dan pintu kayu saja karena ini merupakan yang paling sering digunakan oleh masyarakat. Kusen kayu memiliki kelebihan dari segi orisinalitas dan juga harganya yang lebih murah, namun anda juga harus pintar-pintar dalam memilih kusen supaya tetap awet digunakan.

Kusen kayu juga lebih mudah dijumpai karena banyak dijual dipasaran, tapi kalau anda berniat membeli kusen lebih ajak tukang anda untuk kemudian diukur berapa besar kusen yang dibutuhkan sehingga anda tidak perlu khawatir lagi. Harga kusen pintu dan pintu kayu mengikuti perkembangan yang ada dan disini saya mencoba memberikan harga kusen terbaru secara lengkap.

Namun sebelum membahas mengenai harga kusen kayu secara lengkap, saya akan membahas terlebih dahulu mengenai kusen kayu sehingga nantinya bisa anda jadikan sebagai referensi sebelum membeli kusen yang sesuai kebutuhan.

Jenis-Jenis Kayu Untuk Pembuatan Kusen

Kusen kayu memang mempunyai nilai estetika yang sangat tinggi. Maka tak heran jika banyak sekali yang menggunakannya meskipun ketersediaan kusen kayu tak sebanyak kusen alumunium dan harganya juga sangat mahal.

Tetapi anda harus selalu teliti dan jeli dalam memilih beragam jenis kayu yang ingin digunakan sebagai bahan pembuatan kusen. Hal ini penting sekali untuk diperhatikan karena jenis kayu yang digunakan akan menentukan kualitas kusen nantinya. Semakin baik kualitas kayu tersebut maka kusen juga bisa digunakan dalam jangka panjang. Tetapi dalam hal ini anda harus menyiapkan dana yang tidak sedikit.

Ada banyak sekali jenis kayu yang dapat digunakan untuk membuat kusen. Namun hanya ada 3 jenis kayu dengan kualitas terbaik yang umumnya digunakan untuk kusen, yaitu kayu jati, kayu kamper, dan kayu sengon. Setiap jenis kayu sudah pasti memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.  Namun untuk kusen kayu dengan kualitas terbaik maka kayu jati berada di posisi paling atas. Hal ini karena kayu jati memiliki banyak sekali kelebihan jika dibandingkan dengan kayu yang lainnya.

Sebelum memberikan informasi mengenai daftar harga kusen dan pintu kayu terbaru, saya juga akan sedikit meriview kelebihan dan kekurangan menggunakan kusen dari kayu jati, kayu kamper dan kayu sengon. Dengan mengetahui kelebihan dan kekurangan dari masing-masing kusen kayu ini tentunya bisa anda jadikan sebagai pertimbangan sebelum membeli kusen kayu terbaik. Untuk lebih jelasnya mari langsung saja simak ulasan selengkapnya berikut ini.