×

Cara Menghilangkan Karat Pada Besi

Menghilangkan Karat Besi – Karat adalah suatu kondisi dimana besi mengalami korosi yang sudah melalui proses oksidasi sehingga dapat memicu timbulnya kotoran hasil korosi yang berwarna kuning dan berbau seperti halnya besi.

Karat sendiri bisa terbentuk dengan mudah karena adanya uap air ataupun udara sekitar yang sangat lembab, uap garam atau asam di udara bebas, kondisi fisik logam yang memiliki bagian permukaan tidak rata, dan bahkan juga bisa diakibatkan karena saling bersinggungannya antara satu logam dengan logam yang lain.



Menghilangkan Karat Pada Besi

Kebanyakan orang pasti mengeluh apabila barang-barang kesayangan di rumah mengalami karat. Berbagai upaya pun akan dilakukan untuk mengatasi karat pada besi tersebut. Lalu bagaimana cara yang paling ampuh untuk menghilangkan karat pada besi? Untuk lebih jelasnya mari langsung saja simak pembahasan selengkapnya berikut ini.

Baca juga: Harga Dan Ukuran Besi Hollow

Menghilangkan Karat Pada Besi

  1. Menggunakan Garam, Bubuk Soda Kue, dan Air Jeruk

Menghilangkan Karat Pada Besi

Sebenarnya cara menghilangkan karat tidak terlalu sulit, bahan-bahan yang dibutuhkan pun juga mudah ditemukan. Beberapa bahan yang mudah ditemukan dan bisa dimanfaatkan adalah garam, bubuk soda kue dan air perasan jeruk. Dengan menggunakan kombinasi ketiga bahan ini maka karat pada besi bisa dihilangkan dengan mudah.

Langkah caranya adalah menyampurkan setengah sendok bubuk soda kue, setengah sendok garam, dan air perasan jeruk. Kemudian ketiga bahan tersebut didiamkan sekitar 2 jam lebih lamanya.